Workshop Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Banjarmasin dilaksanakan Pada Hari Senin 4 November 2019 di Hotel Royal Jelita Banjarmasin.  Workshop Kurikulum dihadiri oleh Direktur Politeknik Negeri Banjarmasin, Plt. Ketua Jurusan Akuntansi, Sekretaris Jurusan Akuntansi, Dosen dan Staff D3 Komputerisasi Akuntansi. Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi menghadirkan Narasumber Pak Sarana, S.E.,  M.Si  dari Politeknik Negeri Semarang sekaligus sebagai Validator Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi.

Workshop Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi merupakan agenda kegiatan untuk memperbaharui Kurikulum yang ada di Prodi Komputerisasi Akuntansi.  Pembaharuan Kurikulum ini bertujuan untuk menyesuaikan matakuliah-matakuliah yang ada di Prodi Komputerisasi Akuntansi dengan kebutuhan dunia kerja.  Sehingga nantinya akan menghasilkan lulusan yang sesuai dengan permintaan dari dunia kerja.

Workshop Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi dibuka langsung oleh Direktur Politeknik Negeri Banjarmasin yaitu Pak Joniriadi, S.ST., MT.

Workshop Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi dimulai dengan pemaparan mengenai kurikulum yang ada di Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi oleh Pak Muhammad Hendra Sunarya, M.Sc.  Pada kesempatn ini beliau menyampaikan beberapa evaluasi untuk Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi tahun 2019. 

Selanjutnya pada acara inti dilaksanakan pemaparan telaah terhadap Draft Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi yang disampaikan oleh Pak Sarana.  Pak Sarana memberikan beberapa telaah terhadap Draft Kurikulum mengenai Profil Lulusan, Alur Penyusunan Capaian Pembelajaran, Evaluasi terhadap bahan kajian/materi, Pembobotan Matakuliah dan Jejaring Mata Kuliah.

Akhir Acara dilaksanakan validasi terhadap Draft Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi.  Validasi dilakukan dengan penandatangan berita acara mengenai Penetapan Draft Kurikulum Prodi D3 Komputerisasi Akuntansi yang ditandatangi oleh Pak Sarana sebagai Validator dan Ibu Emy Iryanie Selaku Ketua Program Studi D3 Komputerisasi Akuntansi.

Designed & Developed By IT Team - Poliban Accounting Department